Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Belajar Membuat Aplikasi dengan Anko Library Kotlin Android

Anko adalah salah satu library yang disediakan , untuk penggunaan bahasa pemrograman Kotlin , yang berfungsi untuk membuat pengembangan Aplikasi Android ,menjadi lebih cepat dan mudah. Library ini akan membuat code kalian lebih bersih dan mudah dibaca , yang memungkinkan kalian mengabaikan standar , yang diberikan Android SDK untuk Java. Library ini ,pastinya akan memberikan banyak extension function yang berguna untuk kalian , para Android Developer , untuk membantu mengerjakan projek Aplikasi yang sedang dikerjakan. 

Pada artikel tutorial belajar kotlin kali ini , kita akan mencoba membuat Aplikasi , lalu menerapkan penggunaan  Anko Library ,dengan menggunakan bahasa pemrograman Kotlin di Android Studio. Berikut mari kita simak langsung ,caranya :

Cara Membuat Aplikais dengan Kotlin Anko Library di Android Studio


Baca juga sebelumnya , tentang Kotlin : Belajar Membuat Aplikasi Pertama Hello World dengan Kotlin Android.


Anko mempunyai beberapa bagian , diantaranya :
  • Anko Commons: a lightweight library full of helpers for intents, dialogs, logging and so on;
  • Anko Layouts: a fast and type-safe way to write dynamic Android layouts;
  • Anko SQLite: a query DSL and parser collection for Android SQLite;
  • Anko Coroutines: utilities based on the kotlinx.coroutines library. (source)

Namun ,disini kita akan menggunakan salah satu contoh , fungsi yang ada di Anko library ,jadi tidak keseluruhan kita gunakan.


1. Pertama buka Android Studio kalian ,dengan projek baru atau yang sudah ada.


2 . Sebelumnya , kita akan mengatur dependencies  Anko library , di build.gradle terlebih dahulu.


Berikut kalian bisa perhatikan contohnya:


build.gradle(Project:ContohAplikasi)

build.gradle(Project:ContohAplikasi) Kotlin Android Studio
build.gradle(Project:ContohAplikasi)



build.gradle(Module:app)

build.gradle(Module:app) Kotlin Android Studio
build.gradle(Module:app)



3. Oke ,disini kita akan mencoba membangun User Interface ,sekaligus code logic di MainActivity.kt (default) ,secara programmatically (dengan bahasa pemrograman). Sebenarnya ,dengan menggunakan bahasa pemrograman Java ,kita pun juga bisa ,hanya bedanya disini kita menggunakan bahasa pemrograman Kotlin + Anko Library , yang dimana code akan terlihat lebih concise(ringkas) , dan mudah di baca. Berikut kalian bisa simak contoh code ,beserta penjelasanya :


MainActivity.kt 

Contoh Code:

MainActivity.kt Kotlin Android Studio
MainActivity.kt 



Penjelasan :



verticalLayout adalah method yang mendefinisikan LinearLayout sebagai parent layout , pada Aplikasi.


Lalu didalam block {} , kita isi valuenya dengan contoh widget seperti EditText dan Button.


Kita tidak perlu lagi ,menggunakan extention function Kotlin , untuk mereferensikan

berdasarkan id di Layout.

Kita hanya cukup menggunakan editText() , contoh widgetnya , lalu kita tampung nilainya ke dalam variable name bertipe val.

Untuk membuat button lalu mengisi textnya hanya cukup menggunakan button ("isi text){
}
Lalu kita buat method OnClick{}, yang berisi pesan text toast , "Hello" , disambung dengan nilai atau value ,berdasarkan inputan user dengan menggunakan variable name , dengan properties text (getText/setText). Jadi kita tidak perlu menggunakan XML lagi.

Yang pasti ,yang perlu kalian ingat juga , jika kalian ingin menambahkan TextView atau EditText tambahan misalnya, kalian harus menambahkanya di dalam block verticalLayout{ *disini*}.


Hasilnya akan terlihat seperti ini :

Output:

Contoh Aplikasi Kotlin Library Anko Android Studio
Contoh Aplikasi 

Saat user atau pengguna mengisi text di EditText , lalu mengklik Button , maka akan tampil pesan text ,Hello + berdasarkan inputan si user atau pengguna.



Demikan artikel tutorial tentang Belajar Membuat Aplikasi,  dengan Anko Library Kotlin di Android Studio. Selebihnya jika kalian ingin belajar lagi tentang library Anko ini , kalian bisa membaca dokumentasi resminya disini. Semoga bisa membantu ,memudahkan pekerjaan kalian dalam mengerjakan dan mengembangkan projek Aplikasi Android. Terima Kasih.


Post a Comment for "Belajar Membuat Aplikasi dengan Anko Library Kotlin Android"